Maharani Zoo and Goa, Lokasi Wisata Ramah Anak-Anak - Mencari tujuan wisata yang ramah untuk anak-anak? Jika Anda bertempat tinggal di Jawa Timur atau sedang berada di Jawa Timur, bolehlah untuk berkunjung ke Maharani Zoo and Goa.
Maharani Zoo and Goa adalah wisata gabungan, di mana kita bisa melihat aneka satwa dalam konsep kebun binatang, juga melihat keindahan alam berbentuk gua, yang dinamakan Gua Maharani. Lokasinya berada di jalur Pantai Utara Jawa, tepatnya di Jalan Raya Paciran, Lamongan.
Sampai hari ini, saya sudah ke sana sebanyak empat kali. Dua kali saat tempat wisata ini masih terdapat Gua Maharani saja, ketika itu dengan keluarga untuk pertama kalinya, untuk kedua kalinya bersama teman-teman. Dua kali setelahnya, saya kesana lagi setelah tempat wisata ini menjadi lebih beragam dengan menambah konsep kebun binatang.
Maharani Zoo and Goa yang ramah anak-anak ini memiliki luas 3,5 hektare. Kebun binatang ini memiliki koleksi satwa sebanyak 746 ekor dari ratusan spesies (sumber dari sini). Saat saya terakhir kali ke sana di pertengahan bulan November kemarin, tatanan lokasi sudah baik sekali. Lokasi yang teduh karena banyaknya pohon-pohon besar, keamanan untuk pengunjung saat berada di spot yang terdapat hewan buas, juga nyaris tidak ada sampah bercecer (sepertinya para pengunjung sudah sadar akan kebersihan lingkungan).
Di lokasi ini, kita sebagai orang tua bisa mengajari anak-anak kita atas keragaman hewan yang ada di bumi. Meskipun tidak semua hewan yang ada di bumi diangkut kemari, tetapi setidaknya, anak-anak akan mengerti bahwa ada banyak ragam hewan. Kita juga bisa lho mengajari mereka tentang tingkat kepunahan hewan, lokasi hewan itu berada, juga jenis makanannya. Karena di depan kandang masing-masing hewan, diberi papan petunjuk yang menjelaskan tentang hewan tersebut.
Nantinya, di tengah-tengah perjalanan kita mengelilingi kebun binatang, akan ada jalan untuk menuju gua Maharani, yang merupakan gua dengan stalaktit dan stalakmit yang masih alami. Pemerintah Lamongan sendiri, tidak merubah bentuk stalaktit dan stalakmit yang ada di dalam gua, namun hanya memberikan lampu-lampu penerangan serta memberikan nama untuk masing-masing stalaktit dan stalakmit. Unik bukan?
Sebenarnya, saya dan keluarga puas datang ke sana. Selain kami bisa mengajarkan ke anak-anak (Arya dan sepupunya, Mahib) buat mengenal keragaman hewan dan keindahan alam Indonesia, kami pun puas dengan suasana di sana yang nyaman.
Hanya saja, ada beberapa pengunjung yang sedikit 'nakal' pada hewan-hewan di sana. Seperti di lokasi hewan jerapah, ada beberapa pengunjung yang memberi makan jerapah. Belum lagi, makanannya itu berasal dari tumbuhan yang sengaja ditanam di sekitar lokasi tersebut. Padahal, di pagar kandang sudah ada peringatan untuk tidak memberi makan hewan. Semoga, dilain waktu, para pengunjung lebih bijak lagi menanggapi peringatan-peringatan yang terpasang di sekitar kebun binatang dan gua. Sehingga, Maharani Zoo and Goa, tetap menjadi lokasi wisata yang ramah terhadap anak-anak.
suka ada aja pengunjung yang gak tertib :(
BalasHapusCoba jawa timur deket sama Bekasi, ya. engen deh saya langsung meluncur ke sana :D
iya mak Chi, suka aja ada yang nggak tertib sama peraturan. Sebel juga sebenernya liatnya.
Hapusaku pernah kesana beberapa kali di tahun 2011 hehehe,asik,habis dari maharani langsung nyebrang main flying fox n banana boat di wbl...cocok buat anak2 banget itu zoonya ^^
BalasHapusiya emang, bisa langsung ke Wisata Bahari Lamongan juga. Jadi bisa dua tempat terjangkau juga.. Kalau gak capek sih. secara bawa anak kecil :D
Hapuswahhhh benar2 enak kayaknya tempat wisatanya.
BalasHapusenak kok. Ramah anak-anak, bersih pula :)
HapusDuhhh...terakhir ngajak anak2 ke kebun binatang yaitu safari puncak dan udh lama bingitttt...bbrp tahun yg lalu mak. Udh gede maunya ke mall trus 😐😅
BalasHapusahaha.. gitu ya Mak Irma? harus siapin waktu khusus ini buat jalan-jalan sama anak-anak ke lokasi wisata sebelum mereka seneng ke mall :D
HapusBalada gak ada kebun binatang yang deket, baru pernah ke Taman Safari di Bogor sama Batu Secret Zoo, kapan-kapan ke sini aja :D
BalasHapusterakhir e kebun binatang di Ragunan aku gak menemukan jerapah, katanya sudah mati
BalasHapusIbuk dan adik-adikku sudah pernah ke sana, tapi saya belum, hiks... membaca tulisan panjenengan jadi sedikit terobati kepengin ini. Makasih banyak ya, Mvak :)
BalasHapusralat: Makasih banyak, Mbak :)
HapusMakasih ya mba atas informasinya. Ditunggu ya komentarnya ridwanmenulis.blogspot.com
BalasHapusLangsung keblog ya mas ;)
Hapuspengen kesituu...bawa bocah2 bakalan senang banget yaaa
BalasHapusAyo mak dedew.. Pasti seneng deh para bocah..
Hapusdicatet nih biasanya kalau ke Jatim wisatanya biasanya ke Malang...ini alternatif wisata di Jatim deh, siapa tahu ada kesempatan kesini
BalasHapusMasukin list deh.. nggak menyesal lho :)
Hapus