Suasana di dalam hall sangat meriah.
Balon-balon berjejeran rapi, saling terikat pada sebuah tali rafia berwarna
merah yang kemudian direkatkan di dinding. Sebuah roti tart putih yang dihias
dengan krim bergambar karakter Spiderman, sudah menunggu manis di atas meja
kecil dan siap dipotong kecil-kecil lalu di santap bersama. Tumpukan kado di
atas meja sudah menggunung. Meskipun ukurannya tidak besar (dan aku yakin
hadiahnya tidak mahal), tapi menunjukkan bahwa si penerima kado ini adalah anak
yang memiliki banyak teman di panti asuhan ini. Panti asuhan 'Mulia Hati'.
Tak lama menunggu, alunan lagu Selamat Ulang
Tahun sudah menggema dan anak laki-laki berkaos merah dengan gambar spiderman
bersiap meniup lilin yang ada di atas kue tart. Dan setelah lagu itu selesai,
anak laki-laki itu langsung meniup lilin dan bersorak bersama teman-temannya.
Bahagia terlihat di wajahnya. Segera dia memotong kue tartnya dua potongan
ukuran besar lalu bergegas berlari ke arah kami dan menyodorkan potongan kue
itu kepada kami.
"Selamat ulang tahun, Riko. Semoga selalu
sehat dan pintar." Ucapku sambil mencium keningnya. Rasa haru tidak bisa
aku sembunyikan dan air mataku meleleh perlahan. Suamiku menyentuh pundakku
pelan, mengingatkan bahwa aku harus bisa menahan perasaanku hari ini.
"Terima kasih Bu Rika, Pak Johan. Terima
kasih untuk acara ulang tahunku yang meriah hari ini." Ucapnya senang lalu
memeluk kami berdua. Kemudian dia berlari dan bergabung kembali bersama
teman-temannya.
Kualihkan pandanganku ke wajah suamiku. Ada senyum
di wajahnya ketika kami saling menatap.
"Kamu sudah yakin, Sayang?" Tanya
suamiku sambil menaruh lengannya di pundakku.
"Yakin Sayang. Dia pasti semakin senang
hari ini kalau dia tahu kita akan mengadopsinya." Jawabku mantap. Semantap
keinginanku memiliki anak setelah 10 tahun pernikahan kami yang sepi dari
celoteh anak.
uwahh,terhayu akuh......hickz
BalasHapusaku kasih tissue ya seroll.. :)
Hapus*big hugh*
serolll???kuranggggggggggggggggg hahahaha
Hapus**mwah tlepoksss
Bagus bunda :). Menarik. Jika lebih banyak lagi orang tua di Indonesia yang mengadopsi anak, tentu saja mungkin nasib mereka akan lebih baik, menemukan kasih sayang lengkap dari orang tua, mendapatkan pendidikan yang lebih baik lagi.
BalasHapusbener ummi nilam..
Hapuspendidikan anak-anak, itu yang terpenting. karena dari pendidikan yang baik itulah, lahir generasi yang baik pula :)
pas ya temanya berbagi..
BalasHapushai mak HM Zwan ketemu lagi disini :D
hehehe, ini tema ketemu setelah merenungi isi iklan smart dua hari. baru ngeh ide ceritanya, mak hana :)
Hapusikut terharu mama arkananta...
BalasHapusaku juga terharu mbak edi :)
HapusBagus mbak :)
BalasHapusMdh2an kita berdua dapet rejeki gadget itu ya Amin!
aminnn... :)
Hapus