Blog milik Ria Rochma, blogger Gresik, Jawa Timur. Tulisan tentang parenting, gaya hidup, wisata, kecantikan, dan tips banyak ditulis di sini.

Liburan Murah : Taman Prestasi, Surabaya

| on
Rabu, Mei 06, 2015
Dua replika penghargaan di Taman Prestasi, Surabaya

Liburan Murah : Taman Prestasi, Surabaya - Liburan murah? Bisa! Sekarang nggak lagi jamannya bilang kalau kemana-mana buat liburan itu butuh uang yang banyak. Asal kitanya jeli saja lihat kanan kiri buat cari tempat liburan. Bapak saya, tiap hari Sabtu selalu keluarin sepeda gunungnya dan pergi dengan beberapa teman yang sehobi. Itu sudah liburan bagi beliau yang tiap hari ketemu mesin pabrik. Atau liburan murah versi seorang teman di sekolah saya, yang kalau liburan datang dia suka ajakin beberapa teman yang lain buat mancing di pesisir laut sekitar Gresik-Surabaya.

Nah, ceritanya, di hari Minggu yang sangat cerah, Mama mertua saya iseng-iseng ngajakin kita sekeluarga buat liburan murah sambil bawa bekal makan dan alas duduk. Itung-itung sambil piknik keluarga. Biasanya, Mama mertua itu sukanya piknik di pantai. Ini tumben-tumbenan ngajak pikniknya di taman. Kata beliau sih, sekalian nyenengin ketiga cucunya yang lagi ngumpul semua.

Setelah semua keluarga kumpul (minus Ayah mertua dan para suami dari kedua adik ipar saya), kita semua capcus ke Surabaya menuju salah satu taman pinggir sungai, Taman Prestasi. Lokasinya nggak jauh dari Gresik, karena setelah keluar tol dan melewati Tugu Pahlawan, udah sampai di lokasi.

Selfie dengan background mereka >_<

Taman Prestasi berada di sekitar Kalimas, yaitu tepatnya di jalan Ketabang Kali. Lokasi jalan Ketabang Kali sendiri, berada di sebelah kanan patung Jendral Sudirman yang berdiri gagah di depan gedung Walikota Mustajab. Yang bikin seru ya karena taman ini berada di pinggir sungai. Jadi meskipun kami kepanasan karena berangkatnya udah kesiangan, masih saja terasa adem. Apalagi kalau bukan karena ada sungainya, meskipun airnya berwarna coklat sih ya.

Arya dan kedua sepupunya, sudah kegirangan banget saat sampai. Apalagi kalau bukan karena ada perahu wisata yang melintasi sungai. Belum-belum sudah ajakin saya dan Papa buat naik itu. Tapi karena yang antri naik sepanjang jalan kenangan, ditunda dulu naiknya. Setelah nemuin spot yang oke buat gelar alas duduk, kami semua (kecuali Mama mertua dan salah satu adik ipar) jalan-jalan keliling taman sambil awasi krucil-krucil main di arena permainan.

Kapal wisata air :)


Di sisi lain foto ini, ada ayunan, jungkit-jungkit dan seluncuran :)

Arena permainannya sebenarnya sederhana, tapi namanya juga anak kecil, ingin cobain semua permainan yang ada di sana. Banyak penjual makanan ringan di sekitar arena permainan itu, sayangnya sih mereka nggak tertib. Jadinya terkesan semrawut. Belum lagi, ada beberapa pengunjung yang masih suka buang sampah sembarangan padahal di tiap sudut lokasi taman pinggir sungai ini sudah diberi tempat sampah yang disesuaikan dengan jenis sampahnya.

Kasihan beliau kan kalau kita selalu buang sampah sembarangan :(

Sudah banyak petunjuk untuk menjaga kelestarian taman

Setelah puas di arena permainan, para krucil mulai heboh sendiri di Taman Prestasi. Mulai dari lari-lari di jalan taman, liatin orang mancing di sebuah kolam kecil, liatin bebek yang ada di kandang, atau kembali melongo saat perahu wisata kembali melintas di sungai. 

Mancing-mancingan di kolam super kecil :D

Nggak terasa main-main di sana, ternyata waktu sudah siang banget dan tiba waktunya makan siang. Saya sudah bersiap ngekor di belakang Arya karena acara makannya dia teralihkan dengan main-main di taman. Ya sudahlah, yang penting ini anak makan. Setelah Arya selesai makan, setelah kami semua menikmati makan siang dan jajan pecel semanggi, saya sempatkan keliling Taman Prestasi sampai ke sisi lain Taman Prestasi. 

Para krucil berlarian :D
Yang krucil berlarian, yang besar jajan pecel semanggi :D

Di depan pintu masuk, terdapat dua replika penghargaan untuk Surabaya, yaitu replika penghargaan Adipura Kencana karena kota ini sudah empat kali meraih adipura dan replika penghargaan Wahana Tata Nugraha dari Kementrian Perhubungan karena Surabaya merupakan kota yang tertib lalu lintas dan transportasi. Juga terdapat prasasti peresmian dibukanya Taman Prestasi sebagai lokasi wisata. Informasi selebihnya bisa dilihat di sini.

Yang bikin Taman Prestasi ini terlihat sangat manis adalah adanya beberapa terowongan bunga di beberapa spot. Asyiknya, bisa dibuat foto-foto. Sayangnya, Papa lagi males-malesan diajak keliling dan lebih memilih jagain Arya yang lagi lihatin sungai sama sepupunya. Walhasil, sayanya nggak bisa foto cantik di terowongan bunga itu, bisanya hanya ambil fotonya saja *kunyah bunga*.

Terowongan cantik tapi nggak bisa foto cantik di sana :(

Kemudian, ada sebuah panggung besar permanen yang sepertinya digunakan untuk menampilkan kreasi-kreasi. Karena saat itu nggak ada pertunjukan apa-apa, panggungnya malah dipakai santai-santi sama pengunjung. Di sebelah panggung besar itu, ada pos kecil untuk membeli tiket perahu wisata. Lagi-lagi karena antrian yang panjang, batal saya untuk cobain perahu wisata ini.

Pos untuk pembelian tiket perahu wisata sungai

Tak jauh dari pos itu, ada sebuah monumen berbentuk pesawat tempur dipajang di sana. Jenis pesawat itu adalah Bomber B-26 Intruder. Unik sih jika melihat ada sebuah pesawat tempur dipajang di taman bermain, tapi bagus juga sebagai tambahan wawasan. Sayangnya, saya nggak bisa mendekat lagi karena di sekitar pesawat tempur itu sudah banyak remaja yang ambil foto di sana.

Setelah puas kelilingi taman, bermain gelembung sabun dan selesai sholat dhuhur, kami semua beranjak pulang. Nggak bisa lebih lama lagi karena para krucil sudah tampak lelah dan butuh sekali istirahat. Mungkin kapan-kapan, kami akan membuat rencana lagi untuk jalan-jalan di taman-taman lain di Surabaya.

Mushola
Toilet
Bermain gelembung sabun

Nah, setelah baca postingan ini, ada ide kan buat liburan murah? Kalau sedang luang atau sedang di Surabaya, silakan mendatangi Taman Prestasi ini. Waktu akan terasa cepat di sini, karena memang sebanding dengan sejuknya taman di tengah kota Surabaya yang saat itu sedang panas-panasnya.

Salam hangat,
Ria Rochma

***

15 komentar on "Liburan Murah : Taman Prestasi, Surabaya"
  1. Liburan murah tapi happy ya karena bareng keluarga. Kalau disini Kalimas itu nama Ruko :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. ruko kalimas, berarti di bekasi dong bu? :-)

      Hapus
  2. ini asik banget kalau ada taman yang bagus kayak gini. Anak-anak juga biasanya senang main di taman seperti ini karena bisa bebas lari-larian :)

    BalasHapus
  3. Asyik ya mbak. Tempatnya asri. Andai di Jepara ada.

    BalasHapus
  4. Mudah-mudahan ada kesempatan ke Surabaya. kalau suami sih udah sering bolak-balik ke Sby untuk pekerjaan :D

    BalasHapus
  5. asik ya bisa berlibur ama keluarga.... :)

    BalasHapus
  6. itu yg besar-besar enak banget "mainnya" jajanan semanggi hihihihihi :)

    BalasHapus
  7. ini taman kenangan semasa kuliah, rame2 kesini usai kuliah. main2 kayak anak kecil tapi priceless banget

    BalasHapus
  8. Keren! Terakhir kali ke Surabaya tahun 2010. Kangen kesana lagi. :)

    BalasHapus
  9. Lengkap mbak, tapi kapan yoo ke surabayane??? Hiks

    BalasHapus
  10. iih udah lama nggak ke Sby. Sby bagus ya sekarang

    BalasHapus
  11. Terowongan bunga bikin sejuk, memesona, Mbak. :D Foto di situ sambil gentawilan apik. :D

    BalasHapus
  12. oo lokasinya di jl. ketabang kali ya? padahal akhir bulan lalu sempet mondar mandir daerah situ, gara2 pemanasan demo mayday, beberapa ruas jalan embong malang ditutup. jadilah muter2 daerah situ :-)

    BalasHapus
  13. wah,asik ya..ada perahunya. sampe sekarnag penasaran sama pecel semanggi hehe

    BalasHapus
  14. makasih infonya
    wisata ke taman prestasi kota pahlawan
    tempat rekeasi keluarga

    BalasHapus

Jangan lupa kasih komen setelah baca. Tapi dimoderasi dulu yak karena banyak spam ^____^

Custom Post Signature

Custom Post  Signature