Blog milik Ria Rochma, blogger Gresik, Jawa Timur. Tulisan tentang parenting, gaya hidup, wisata, kecantikan, dan tips banyak ditulis di sini.

Drama Korea Chocolate: Perpaduan Manis Antara Medis, Makanan dan Cinta

| on
Jumat, Januari 31, 2020

Bagi saya, drama korea 2019 berjudul Chocolate ini merupakan penutup tahun 2019 dan pembuka tahun 2020 yang manis sekali. Sebuah drama tentang dunia medis, makanan dan percintaan, yang diolah dengan sangat rapi di setiap episodenya.

Medis dan makanan?

Sepertinya nggak nyambung ya. Dua tema yang sangat berbeda, tapi ditayangkan dengan sungguh apik lho di drama ini. Makanan di sini bukan hanya dihadirkan sebagai pelengkap, tapi makanan sebagai penghubung segala cerita dari masing-masing tokoh. Bukan hanya tokoh utama saja, tapi juga tokoh-tokoh pendukungnya.


Details Drama Korea Chocolate

Genre: Drama, romance, makanan, medis
Episode: 16
Broadcast network: JTBC
Periode tayang: 29 November 2019 sampai 18 Januari 2020

Production Company: JYP Pictures
Director: Lee Hyung Min
Screenwriter: Lee Kyung Hee

Daftar Pemain Utama Drama Chocolate:
Ha Ji Won sebagai Moon Cha Young
Yoon Kye Sang sebagai Lee Kang
Jang Seung Jo sebagai Lee Joon (sepupu Lee Kang)
Yoo Tae Oh sebagai Kwon Min Sung (kekasih Moon Cha Young)
Min Jin Woong sebagai Moon Tae Hyun (saudara Moon Cha Young)

.
.

Berkisah tentang seorang perempuan usia 30-an bernama Moon Cha Young, yang memiliki dua trauma masa kecil yang datang di waktu yang bersamaan. Saat usianya di awal belasan tahun, dia berada sebuah pusat perbelanjaan untuk menunggu ibu dan adik kandungnya. Tapi naas nasibnya, karena gedung itu tiba-tiba runtuh dan dia terjebak di dalamnya. Trauma itu semakin besar ketika tahu kalau ibu dan adik kandungnya meninggalkan dia karena dikejar-kejar rentenir. 

Dia ditinggalkan. 
Tidak ada cerita, bagaimana Cha Young bertahan dalam kondisi terburuknya.

Mbak Ha Ji Won ini, awet muda sekali. Skincare apa yang dia pakai?????

Di lain cerita, ada seorang anak laki-laki bernama Lee Kang, yang menentang keputusan ibunya untuk tinggal di Seoul, di rumah keluarga besar almarhum ayahnya. Hatinya sudah terpatri di Wando, kota kelahirannya. 

Kisahnya semakin menyedihkan karena si ibu tidak diakui sebagai keluarga karena statusnya sebagai anak pembantu, sehingga mereka berdua mendapat perlakuan berbeda. Ditambah lagi, si ibu meninggal di pusat perbelanjaan yang runtuh, meninggalkan Lee Kang sendiri di dalam keluarga yang menurutnya seperti neraka.

Dokter yang bikin luluh lantak perasaan yang nonton :))))

Saat mereka sudah dewasa, Cha Young dan Lee Kang tanpa sengaja bertemu kembali di sebuah rumah sakit. Cha Young sudah menjadi juru masak di sebuah restoran di Seoul, sedangkan Lee Kang menjadi dokter bedah saraf. Dan dari sinilah peliknya kisah drama korea Chocolate ini di mulai. 

Drama Korea Chocolate: Cinta Orang Dewasa

Seorang teman yang setiap hari menjadi teman diskusi, Indah Nurma, berkata dalam sebuah twitnya, kalau dari drama Chocolate ini dia menyadari bahwa percintaan orang dewasa itu rumit sekali. 

Berbeda sekali dengan kisah cinta remeh temeh ala anak kuliah seperti di drama-drama remaja atau dewasa awal.


Saya membenarkan opini dia. Tapi bukan kerumitan yang menjadi fokus saya di cerita cinta Moon Cha Young, Kwon Min Sung dan Lee Kang. 
  • Setiap orang memiliki cinta yang menggebu-gebu dalam hatinya, tapi orang dewasa tidak tergesa-gesa dalam memutuskan apakah cinta yang dia rasakan, akan menjadi tujuan terakhir mereka.
  • Bahwa cinta itu adalah emosi yang positif. Sehingga orang dewasa mengerti betul, bahwa cinta antara dua orang itu tidak saling menyakiti perasaan masing-masing.
  • Karena orang dewasa itu mengerti betul bahwa tergesa-gesa itu tidak baik, mereka mengerti juga bahwa memaksakan cinta pada orang yang disukainya itu bukanlah sebuah pilihan yang baik. Mereka siap untuk berbuat lebih bagi orang yang dicintainya, tapi mereka juga siap untuk menunggu kalau cinta itu belum datang pada orang yang disukainya.


Makanan Menjadi Menu Dalam Kisah Para Tokoh Di Drama Korea Chocolate


Ada satu kalimat dari Moon Cha Young kecil di episode pertama, yang menjadi kunci di drama ini :

“Makanan ini sungguh enak, sampai membuatku menangis bahagia”

Drama ini bisa dengan detail lho menggambarkan emosi masing-masing pemain, yang menunjukkan kalau makanan bisa memberikan kebahagiaan bagi yang memakannya. Bukan hanya untuk orang-orang yang sedang sakit, tapi untuk siapapun. Karena dalam prosesnya, ada cinta yang menjadi bumbu penyedap.

Adegan ketika Cha Young membuatkan Ji Young hidangan ulang tahun. Persiapan dan plattingnya, di mini market.

Oh ya, di drama ini juga ada banyak dialog yang menyenangkan untuk diingat. Seperti kalimat ini : 

“Makanlah dengan pelan, supaya perutmu tidak sakit”

Gimana menurut kalian saat mendengar dialog ini? Mengingatkan masa kecil kalian nggak sih? Saat orang tua kalian menyuruh makan pelan-pelan ketika kalian tergesa-gesa ingin main bareng teman.


Jejak yang Tertinggal di Drama Korea Chocolate: Menghargai Sisa Umur 


Seringkali saya mendengar ceramah agama yang mengatakan: saat kita berulang tahun, umur kita tidak bertambah, tetapi malah berkurang. 

Kalau dipikir-pikir, ada benarnya. Karena Tuhan sudah memberikan jatah umur kepada setiap makhluknya untuk menikmati kenikmatan-kenikmatan di dunia. Lalu apa saja yang bisa kita lakukan dengan sisa umur kita?

Salah satunya adalah menghargai sisa umur yang kita punya.

Hargailah sisa umur kita dengan membuat momen-momen yang menyenangkan dengan orang-orang yang ada di sekitar kita. Selesaikanlah segala urusan yang belum terselesaikan, supaya nanti kita bisa meninggal tanpa meninggalkan jejak yang tidak baik. Juga, senangkanlah hati kita dan orang-orang di sekitar kita. Salah satunya dengan cara menghargai orang lain.

Semua ini, ada di berbagai kisah kematian para tokoh di drama korea 2019 Chocolate.


Olahan Bahan Dasar Yang Sedap di Drama Chocolate: Lokasi


Serial dan film bertema kesehatan, banyak memasukkan rumah sakit sebagai lokasi utama. Tapi di drama Chocolate ini, lokasi utamanya adalah sebuah hospice yang tenang dan tidak tampak sibuk.

Hospice adalah perawatan untuk pasien terminal (stadium akhir), yang memperhatikan kebutuhan emosional dan spiritual pasien. Banyak yang bilang, hospice ini ditawarkan kepada pasien yang diperkirakan memiliki masa hidup kurang dari satu tahun. Karena mengedepankan emosional dan spiritual, hosepice disetting hampir seperti rumah sendiri.

Definisi hospice ini, terlihat sekali di drama Chocolate. Seperti halaman rerumputan yang asri, gedung hospice dengan eksterior yang klasik, kamar-kamar pasien yang seperti kamar pribadi karena banyak barang pribadi di dalamnya (ini terlihat sekali di kamar milik Ji Young, pasien anak-anak yang ditinggal ibu kandungnya), suasana dapur yang nyaman, juga kebebasan pasien untuk melakukan apapun yang mereka suka.

Suasana hospice yang seperti ini, dipadukan dengan scene tentang makanan yang bikin bahagia, benar-benar menenangkan. 


Chemistry yang Apik Diantara Para Pemain Drama Chocolate


Hampir nggak cela untuk poin ini!

Bahkan untuk chemistry antara Cha Young dan Kwon Min Sung sebagai seorang kekasih di masa lalu, apik sekali. Padahal hubungan dua pemain ini hanya digambarkan di dua episode pertama saja, itupun hanya flash back scene. Ah, lihat sendiri deh dua episode pertama ini. Pemilihan poin cerita yang tepat sekali pokoknya.

Selain chemistry pemain utama, chemistry antar pemain pendukung juga ngga bisa diabaikan. Deep sekali. Padahal pemain pendukungnya banyak, karena drama Chocolate ini menceritakan banyak sekali pasien yang mengambil pelayanan hospice.


Drama Chocolate Merupakan Salah Satu Drama Dengan OST Terbaik


Terbaik bagi saya artinya lagunya sering saya putar untuk didengar. Dan untuk drama Chocolate ini rekor sekali. Semua OST-nya selalu saya putar, tanpa saya pilih mana yang bagus dan mana yang biasa saja. 


Dibuka dengan Seventeen dengan lagu Sweetest Thing yang kental dengan vibe anak muda di episode satu. Lalu ada Always Be Here yang dinyanyikan dua versi, yaitu versi Jung Jin Woo dan versi Ha Jin. Bikin meleleh. Huhuhuhu ...

Dan, ada Hui dari grup Pentagon yang menyanyikan lagu Alone. Kalau anak satu ini, saya kecantol saat dia menyanyikan lagu Ddu-Du Ddu-Du milik Black Pink versi ballad. Ambyar! Gara-gara nyanyian leader Pentagon ini, saya jadi kepoin grup yang membernya unyu-unyu dan hampir bikin saya oleng untuk masuk ke fandom mereka, Universe.
.
.

Panjang ya? Iya, sepanjang kesan mendalam saya untuk drama korea 2019 Chocolate ini. Drama yang tiap episodenya pasti saya menangis.
41 komentar on "Drama Korea Chocolate: Perpaduan Manis Antara Medis, Makanan dan Cinta"
  1. Saya baru tau tentang hospice ini Mba ria.
    Cuma tau bahwa hospice ini bisa jadi adalah lokasi terakhir pasien di bumi aja, udah bikin saya baper..

    Apalagi adegan-adegan yang dikemas di dalamnya. Sepertinya ini enak banget ditonton bareng pasangan, biar saling menghargai.

    BalasHapus
    Balasan
    1. betul tonton sama pasangan bakal lebih ada kesan mendalam. apalagi kisah cinta orang dewasa memang tak seperti ketika kita masih ABG yg ober membggebu

      Hapus
  2. Korea oh korean, nyandu sih memang
    Untung ada review, jd bisa pilah pilah
    Tq yaa

    BalasHapus
  3. Drakor gak ada abis-abisnya dibahas karena emang oke sih ceritanya, aku suka pemainnya si oppa yang cakep hmmm

    BalasHapus
  4. Saya juga suka Drakor Mbak, malah komiknya pun suka, tulisannya jadi referensi nih buat tontonan berikutnya, makasih Mbak...

    BalasHapus
  5. chocolate ini drakor yang sweet dan menyentuh juga ya, dan tema makanan ini loh yang bikin aku kok jadi ketarik tarik pengen nonton!

    hayooo ... dirimu ya yang bertanggungjawab!

    BalasHapus
  6. Mbak, aku sukaaa baca reviewnya, detil sekali. Sehingga aku yang bukan penonton drama Korea jadi paham cerita dan pesan moralnya.
    Yang kubayangkan drama ini sarat makna dan banyak memberi pelajaran bagi penontonnya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terutama yang bagia ini: hargai sisa umur kita dengan membuat momen-momen yang menyenangkan dengan orang-orang yang ada di sekitar kita. Selesaikanlah segala urusan yang belum terselesaikan, supaya nanti kita bisa meninggal tanpa meninggalkan jejak yang tidak baik. Juga, senangkanlah hati kita dan orang-orang di sekitar kita. Salah satunya dengan cara menghargai orang lain.

      Reminder banget nih. Sebuah drama banyak pesan yang dibawa. Sukaa!!

      Hapus
  7. ish Riaaa, ini menggoda banget untuk ditonton yaaa, secara ada kulinernya juga

    BalasHapus
  8. saya sebenarnya bukan penggemar drakor, tapi kalau sudah sekali nonton drakor pasti bikin nagih dan anteng deh depan tv

    BalasHapus
  9. Mbaaa, dirimu emang da best dah kalau mengenai drakor :D
    Saya kepo, kapan tuh waktu nontonnya? :D

    Terus udah familier banget ya ama pemain-pemain drakor, saya mah berkali-kali nonton, tetep aja hafalnya Jang Nara ama Gong Yoo aja hahahaha.

    Saya bahkan nonton filmpun di skip-skip mulu, film 2 jam kadang ditonton hanya dalam sejam.

    Si drakor crash Landing? selesai semalam 10 episode dong, soalnya di cepetin mulu hahahaha

    BalasHapus
  10. Mbak aku kepo, nonton drakor biasanya dimana? Ini kayaknya seru ya

    BalasHapus
  11. Salah satu drama terbaik Ha Ji Won, walau aktingnya emang selalu bagus ya?
    Saya juga suka drama ini ngga mengumbar kiss scene yang ga perlu

    BalasHapus
  12. Duh aku jadi baper lagi deh. Keingetan awal-awal episode drama ini. Lee Kang yang dingin dan Cha Young yang introvert. Geregeeet lihatnya. Untung deh writernim baik. Ngasih kita kejutan di akhir-akhir cerita. Kang nekad dan Cha Young terbuka. Aku tiap hari masih dengerin ost-nya lho. Sweeet kayak cokelat sih. :D

    BalasHapus
  13. Ceritanya manis ya sama kaya judulnya... Makasih reviewnya mbak, jadi tau nih tentang hospice...

    BalasHapus
  14. Aku ga mudeng sama drama-drama Korea hihihi tapis etuju banget kalau cintanya orang dewasa ga tergesa-gesa kayak abg dulu. Patah hati jaman remaja gapapa. Kalau patah hati udah tuir kok nyeseknya amat ya :D

    BalasHapus
  15. Kelihatannya drama Korea tuh kaya ide ya.

    BalasHapus
  16. Saya suka dengan film yang setelah ditonton ada sesuatu yang mengesankan. Artinya ada hikmah yang bisa kita petik. Kadang tak selalu hal-hal besar. Bisa jadi sesuatu yang kecil dan terasa remeh dalam dialog2 ringan yang sering terlupakan.

    BalasHapus
  17. Belum nonton drakor ini nih, bagus yah? Duh jadi ingin nonton , tapi sekarang lagi ga ada mood buat nonton hehe, mungkin besok - besok.

    BalasHapus
  18. Eh jadi Cha Young dan Lee Kang pernah punya masa lalu sama gitu. Terjebak di pusat perbelanjaan yang runtuh. Bener bikin galfok mbak Ji Won yang makin tjakep hwaa. Aku jadi penasaran pengen nonton Chocolate ini mbak. Makasih :)

    BalasHapus
  19. Asiiik ada list lagi buat ditonton February ini. Drama Korea emang selalu mmeukau ya.

    BalasHapus
  20. Cocholate, aku sering lihat orang ngomongin drakor ini di medsos. Tapi belum pernah baca sinopsisnya. Belum nonton juga. Soalnya aku lagi suka nonton crash landing on you dan drakor itu bagus banget hihihi. Tapi penasaran jadinya ama drakor chocolate ini ikh

    BalasHapus
  21. Aku juga sudah nonton drama Chocolate ini dan gemes sebenarnya sama drama Korea yang ini. Lagunya pun aku download di Spotify.

    BalasHapus
  22. Udah selesai ya episodenya. Aku udah liat dari beberapa episode kemunculannya tapi nunggu sampai ending (ga suka nonton on going)
    Baca review ini jadi makin pingin nonton
    Thanks mba udah sharing

    BalasHapus
  23. Nonton gak ya... hehe, saya belum pernah nonton chocolate nih...

    BalasHapus
  24. Ramai banget nih drama ini dibahas di UG dan Twitter, penasaran tapi masih maju mundur unduh atau nggak, menarik ya apalagi makanannya hihi

    BalasHapus
  25. hwaaa aku mau nulis ini belum sempet juga. emang yaa drama chocolate keren banget. sukaa sama ceritanya, pemainnya, semuanya deh :D

    BalasHapus
  26. Sekilas ngelihat review film Chocolate ini penuh drama emosional ya mba. Latarnya di hospice bikin suasana makin sendu.
    Pasti ngabisin tisue pas nonton. Huhu

    BalasHapus
  27. AKu tadi auto ngebayangin coklat. Wkwkwk. Sungguh, kalo nonton drakor aku masih selalu bingung. Krn susah bgt mengingat nama dan wajah cowoknya.

    BalasHapus
  28. Gara gara banyak teman yang mulai posting review drakor, akupun jadi tergoda. Padahal orang gampang mellowseperti saya ini sangat berbahaya kalau ketemu film film yang bikin baper hihihi. tapi buat hiburan pasti menyenangkan ya, sesekali bermanja manja dengan ngabisnin waktu nonton drakor.

    BalasHapus
  29. Judul dramanya lucu ya, Mbak.

    Orang dewasa itu memang rumit, terlebih urusan percintaan. Karena tak sesimple anak kecil yang mengatakan aku suka sama dia, pengennya dia tersenyum terus. Lah kalau orang dewasa, rumit, cinta bukan tentang hanya senyum aja, tapi kadang ada rasa peduli, sayang dan lain sebagainya.

    Dan satu orang dengan yang lainnya tentu beda-beda, bagi kita cinta yang kita udah cukup, bagi orang lain bisa masih kurang atau bahkan lebih.

    Wah, OST terbaik, saya coba searching nanti. Siapa tahu lagunya pas dan cocok di aku.

    BalasHapus
  30. Selalu ada y pelajaran yg bisa kita ambil d drama Korea sekalipun bner bngt Hargailah sisa umur kita dengan membuat momen-momen yang menyenangkan dengan orang-orang yang ada di sekitar kita

    BalasHapus
  31. Duh.. Pengen nonton deh aku pas baca review ini. Aku kurang ngerti sama tokoh2 di drakor. Wkwk. Tapi drakor emang racun banget buat ditonton. Biasanya aku nonton sambil nyetrika baju pas bayi udah bobo

    BalasHapus
  32. Yang Chocolate ini saya iklannya muncul terus di Netflix saya. Tapi nggak pernah saya klik karena takut nggak bisa berhenti haha. Apalagi sudah full semua episode bisa ditonton semua. Nggak bakal berhenti deh.

    BalasHapus
  33. Aku sukaa...
    Selain kisahnya yang mndalam, OST-nya juga disajikan dengan penuh emosi.
    Memang sebuah kisah itu bisa sangat mendalam ketika ada latar belakang yang menbuat kisah itu terara bitter-sweet moment.

    BalasHapus
  34. Udah lamaaaa banget nggak nonton drama korea. Kayanya mau coba nonton ini deh ntar. Stok tontonan udah menipis. Binge watch drama korea sounds good for weekend :D

    BalasHapus
  35. Wah Ha Ji Won gitu2 aja ya, masih muda aja.

    BalasHapus
  36. Aku ngefans nih sama pemeran utama perempuannya, Ji Won. Ya ampun cantik banget. Kalau nonton drama ada dia jadi gak bosenin, cuss ah mau nonton juga 😍

    BalasHapus
  37. Wah, kebayang saya kalau lihat ini pasti bawaannya mewek melulu. Saya tu kadang takut nonton drama korea tu karena endingnya yg kadang mengejutkan. Maklum generasi penyuka kisah cinderela yang berakhir bahagia selamanya..hihi...

    BalasHapus
  38. Oalaahhh kirain dramanya bakalan banyak nuansa makanan cokelat gitu. Ternyata enggak ya. Yang paling kutangkep ya setting di hospice itu, bagaimana situasi di hospice dibikin sebaik mungkin untuk para pasien yang sudah berstadium tinggi tersebut.

    Trus kisah Cha Young dengan pak dokternya gimana tuh, kok enggak dibahas lebih lanjut? Hehehe... kepo nih kepoooo...

    BalasHapus
  39. Review nya bagus mbak, lengkap sekali. Saya semalem baru marathon nonton drama ini 7 episode. Drama yang ngga biasa, tapi menarik. Awalnya males nonton karena ngga tertarik dengan pemerannya tapi ternyata saya suka dengan ceritanya, gambar2 yang indah dan musik yang bagus

    BalasHapus

Jangan lupa kasih komen setelah baca. Tapi dimoderasi dulu yak karena banyak spam ^____^

Custom Post Signature

Custom Post  Signature