Blog milik Ria Rochma, blogger Gresik, Jawa Timur. Tulisan tentang parenting, gaya hidup, wisata, kecantikan, dan tips banyak ditulis di sini.

Persiapan Mudik Lebaran Supaya Silaturrahim Tidak Terganggu

| on
Jumat, April 29, 2022
Halo pembaca Mama Arkananta,

Semalam Arya tanya ke saya, kapan lebaran tiba. Saya jawab, lebaran mungkin hari Senin, 2 Mei 2022, sambil menunggu pengumuman resmi dari pemerintah. Dia selalu menunggu lebaran tiba karena saat lebaran dia bebas main bersama beberapa saudara jauh dari Jakarta saat mudik lebaran ke Malang, ke kota asal Bapak dan Ibu. 

Persiapan mudik lebaran

Kesenangan mudik lebaran 2022 ini, tentunya harus ada persiapan jauh-jauh hari. Meskipun bergembira karena bertemu dengan keluarga besar, jangan sampai karena persiapan kita kurang, silaturrahim kita jadi terganggu. Berikut ini beberapa tips persiapan mudik lebaran bersama keluarga.

Siapkan Outfit yang Nyaman sebagai Persiapan Mudik Lebaran


Supaya berkunjung ke rumah saudara tidak terganggu, siapkan baju lebaran yang nyaman. Tidak kita saja yang dewasa, tapi juga anak-anak kita. Silaturrahim ini, bisa jadi seharian kita berkunjung ke sanak saudara, jadi siapkan pakaian yang bahannya halus, mudah menyerap keringat dan tidak membuat gerah.

Begitu juga dengan sepatu atau sandal, pakailah yang nyaman di kaki, tidak kekecilan atau kebesaran, dan dengan bahan yang tidak membuat kaki sakit saat berjalan lama. Intinya dalam pemilihan outfit adalah tidak hanya mengutamakan model tapi juga mengutamakan kenyamanan.

Gaya Outfit Lebaran 2022


Jangan Lupa Mengunci Pintu Rumah Sebelum Berangkat Mudik Lebaran


Seringkali saking bahagianya kita karena ada momen baik, kita jadi melupakan hal-hal yang penting. Banyak cerita, saking semangatnya mau berangkat mudik, jadi lupa mengunci pintu rumah meskipun pagar rumah sudah terkunci. Padahal, mengecek semua pintu dan jendela rumah itu penting sekali, sebagai salah satu bentuk menjaga keamanan diri dan keluarga. Jadi, sebelum berangkat mudik lebaran, ada baiknya cek dua kali semua jendela, pintu dan kompor sehingga kita bisa pergi mudik tanpa rasa was-was.


Persiapan Mudik Lebaran dengan Membawa Uang Tunai


Sekarang kita sudah di masa moneyless, tapi saran saya, tetap siapkan uang tunai meskipun jumlahnya tidak banyak. Karena saat berada di kondisi mendadak, kadang kala ada beberapa transaksi yang malah mudah dengan menggunakan uang tunai. Sehingga kita bisa menyingkat waktu untuk bertransaksi dan tidak kebingungan untuk mencari ATM di masa mudik yang ramai.


Membawa Obat-Obatan Untuk Persiapan Mudik Lebaran


Meskipun kita bisa menemukan banyak apotek dan rumah sakit sepanjang perjalanan mudik lebaran, tetap kita harus mandiri menyiapkan obat-obatan dari rumah. Akan ribet kalau kalian harus berhenti bolak-balik di tengah ramainya jalur mudik ketika perjalanan ada anggota keluarga yang sakit.

Ada beberapa produk yang saya rekomendasikan untuk kalian yang mau mudik di tahun 2022 ini, yang menurut saya penting banget buat dimiliki.

Betadine Cold Defence Nasal Spray - Adult

Untuk kalian yang mudah flu atau pilek, bisa coba Betadine Cold Defence Nasal Spray. Semprotan hidung yang mengandung Corragelose ini berfungsi untuk memperingan gejala flu dan pilek yang membuat hidung kalian tersumbat. Sungguh praktis dipakainya disaat kalian sudah merasakan gejalanya. Oh ya, produk ini ada juga yang khusus untuk anak-anak.
Betadine Cold Defence Nasal Spray - Adult
Produk ini bisa masuk dalam list persiapan mudik lebaran kalian karena penggunaannya cukup mudah. Yaitu, bersihkan hidung kalian terlebih dahulu, kemudian semprotkan di dalam lubang hidung dengan posisi kepala agak menunduk.

Betadine Dry Powder Spray

Ada beberapa anak yang tidak suka diberi obat tetes Betadine saat anggota tubuhnya terluka karena merasa sakit dan perih. Tapi mengingat membersihkan luka itu penting supaya tidak terjadi infeksi, maka Betadine Dry Powder Spray bisa jadi pilihan kalian.

Betadine Dry Powder Spray

Nggak perlu lagi meneteskan obat tetes, karena kita hanya perlu menyemprot ke area yang terluka sejauh 15-30 cm saja. Produk ini sangat cocok untuk kalian yang mengutamakan kebersihan karena isi produk tidak bersentuhan langsung dengan udara dan tangan orang lain.

Betadine Plester Junior

Produk dari Betadine lainnya yang perlu disiapkan sebelum mudik lebaran adalah Betadine Plester Junior. Sangat cocok disimpan untuk anak-anak, yang mana kadang kala anak-anak itu tidak suka lukanya disentuh orang lain, bahkan untuk memasang plester.

Betadine Plester Junior

Karena desain motif yang lucu pada plester ini, memungkinkan anak-anak tidak akan lagi menolak untuk ditutup lukanya supaya steril dan higienis. Sehingga membuat lukanya menjadi cepat sembuh.


Ini semua adalah rangkuman dari apa yang sudah pernah saya alami sendiri, sehingga saya berani menuliskan tipsnya di sini. Selamat Hari Raya Idul Fitri, pembaca Mama Arkananta. Selamat mudik dan semoga selamat sampai tempat tujuan.

Menjaga Kesehatan Kulit Dengan Cara Mengonsumsi Minuman Glasskin Drink

| on
Selasa, April 19, 2022
Sebelum memasuki bulan Ramadan, saya dan beberapa teman dekat membicarakan tentang skincare yang aman buat kantong alias harganya enggak terlalu mahal. Kemudian, terlintas dalam obrolan kami untuk menjaga kesehatan kulit dengan cara mengonsumsi minuman kemasan sebagai upaya menjaga kesehatan kulit dari dalam. Salah satu contohnya, Glasskin Drink. 



Kok ya kebetulan sekali, saat menjalankan puasa Ramadan ini, saya merasa kalau kulit wajah kurang terhidrasi. Efeknya, kulit jadi bruntusan, kasar dan terasa perih di beberapa area. Untuk mengembalikan kondisi kulit kering ini, saya kembali menggunakan rangkaian skincare untuk melembabkan kulit.

Tapi saya merasa belum cukup, karena proses mengembalikan kelembaban kulit ini terasa berjalan lambat. Lalu saya ingat kalau salah satu teman saya itu bilang tidak apa-apa mengkonsumsi minuman kemasan sebagai booster untuk membantu menjaga kulit tetap sehat. Asalkan, minuman ini sudah terdaftar di BPOM dan sudah berlabel halal.


Menjaga Kesehatan Kulit Dengan Cara Mengonsumsi Minuman Glasskin Drink


Glasskin Drink untuk Kesehatan Kulit Wajah


Setelah lama menimbang, selain menggunakan skincare untuk menjaga kesehatan kulit wajah dan tubuh, saya memilih mengonsumsi Glasskin Drink MS Bodycare  setiap hari. Glasskin Drink adalah minuman serbuk dalam kemasan yang mengandung collagen, glutathione dan hyaluronic acid.




Saat membaca kandungan yang ada di dalam Glasskin Drink, saya merasa minuman serbuk dalam kemasan ini bisa membantu saya menjaga kesehatan kulit wajah di bulan Ramadan ini. Apalagi ada hyaluronic acid yang sudah menjadi bahan aktif kesayangan saya dalam memilih skincare.


Kandungan Glasskin Drink untuk Kesehatan Wajah


Sebagai minuman untuk menjaga kesehatan kulit wajah dan tubuh, Glasskin Drink minuman kolagen mengandung beberapa hero ingredients dengan manfaat yang besar. Check this out ya, Girls!

  • Collagen
Kalian pasti sering dengar kalau collagen itu bagus untuk mencegah keriput dan garis-garis halus di kulit wajah, sehingga bisa mencegah penuaan dini.

Selain itu, collagen juga bagus untuk melembabkan kulit serta membantu mengurangi bekas luka yang ada di kulit.

Pada Glasskin Drink, collagen-nya berasal dari ikan chum salmon, yang merupakan salmon non-budidaya yang ada di kota Shibetsu, Jepang. Collagen ini kemudian diolah bersama enzim sehingga menjadi serbuk collagen berwana kuning.

  • Glutathion
Ternyata, glutathion itu adalah masternya antioksidan. Artinya, dia bagus banget untuk menangkal radikal bebas yang membuat kulit rusak. Selain itu, glutathion ini menjaga kesehatan kulit wajah dengan cara melakukan detox racun yang ada di dalam tubuh melalui urin. Hm, manfaatnya besar banget ini untuk kesehatan kulit tubuh wanita.


  • Hyaluronic Acid
Kalau kalian butuh melembabkan kulit sehingga elastisitas kulit kalian tetap terjaga, maka gunakan hyaluronic acid adalah kuncinya. Dengan manfaat ini, hyaluronic acid juga bisa mencegah garis-garis halus supaya kulit tampak lebih sehat dan cantik.

Dari tiga hero ingredients ini, sudah kelihatan sekali kalau Glasskin Drink ini manfaatnya banyak untuk kesehatan kulit wajah dan tubuh. Sekarang, saya lampirkan full ingredients-nya ya melalui foto di bawah ini. Bisa kalian tekan gambarnya untuk melakukan zoom dan supaya tulisan terbaca lebih jelas. Catatannya, ada ingredient yang ditebali hurufnya karena mengandung alergen.



Cara Minum Glasskin Drink untuk Menjaga Kesehatan Wajah


Namanya juga minuman serbuk dalam kemasan, tentunya kepraktisan menjadi salah satu pertimbangan mengapa Glasskin Drink bisa jadi pilihan kalian untuk menjaga kesehatan.

Cara minum Glasskin Drink sangat mudah. Masukkan satu sachet Glasskin Drink ke dalam gelas, lalu tambahkan air matang sebanyak 100ml dan aduk hingga semua serbuk larut dalam air. Kalian bisa menambahkan es batu dalam minuman kalian, atau melarutkan serbuk Glasskin Drink dengan air dingin supaya minuman kalian lebih segar.

Dalam 1 box Glasskin Drink, ada 15 sachet @15gr yang bisa kalian minum setiap pagi sebelum beraktifitas. Di bulan Ramadan, kalian bisa minum Glasskin Drink saat sahur. Badan kalian InsyaAllah jadi lebih bugar dan kesehatan kulit wajah jadi lebih terjaga.



Pengalaman Minum Glasskin Drink untuk Menjaga Kesehatan Kulit


Di awal tulisan ini saya sudah bercerita bahwa saat Ramadan saya mengalami sedikit masalah kulit, yaitu kulit yang kurang terhidrasi sampai membuat beberapa spot di wajah sedikit perih. Selain melakukan perawatan dengan menggunakan beberapa produk skincare, saya juga mengonsumsi Glasskin Drink.

Sesuai dengan petunjuk penggunaannya, saya meminum Glasskin Drink setiap pagi untuk menjaga kesehatan kulit dan sebagai cara mengembalikan kulit lembab. Rutinitas saya setiap pagi adalah sarapan buah kemudian dilanjut minum segelas air putih. Lalu kapan minum Glasskin Drink-nya? Sebelum berangkat ke kantor, saya biasanya minum air putih lagi kan. Nah, yang ini saya ganti dengan segelas Glasskin Drink.



Yang saya rasakan selama satu minggu lebih minum Glasskin Drink adalah kulit bisa cepat terhidrasi kembali. Tinggal sedikit spot yang terasa gatal dikarenakan kulit kering. Saya suka karena menunjukkan progress yang baik dan juga tidak ada tanda-tanda alergi di badan saya, sehingga enggak ragu untuk menghabiskan 1 box.

Karena Glasskin Drink ini saya jadikan booster untuk mengembalikan kelembaban dan elastisitas kulit, saya tetap mengkombinasikannya dengan cara lain untuk menjaga kesehatan kulit. Seperti tetap minum air putih yang cukup, banyak makan buah dan sayur, minum vitamin telan, dan menggunakan produk skincare.

Review Garnier Vitamin C Booster Serum

| on
Senin, April 11, 2022
Halo pembaca Mama Arkananta,

Salah satu bahan aktif untuk mencerahkan kulit wajah adalah vitamin C. Kalian bisa mengkonsumsi vitamin C ini dengan banyak cara, yaitu bisa langsung telan (makanan yang mengandung vitamin C, maupun vitamin telan), atau dengan cara menggunakannya langsung di kulit (produk skincare).

Garnier Vitamin C Booster Serum

Saya pribadi nih, suka konsumsi makanan yang mengandung vitamin C, tapi rasanya kurang kalau enggak pakai booster melalui skincare. Hehe. Ada beberapa produk skincare untuk mencerahkan wajah yang pernah saya coba, salah satunya produk skincare yang mengandung vitamin C adalah Garnier Light Complete Vitamin C Booster Serum.

Saya ulas ya serum ini, setelah habis satu botol. Here we go!


Garnier Vitamin C Booster Serum Mengandung 30X Vitamin C


Serum untuk mencerahkan noda hitam pada wajah ini, mengandung 30X Vitamin C dan Lemon Yuzu Jepang. Kita tahu sendiri kalau vitamin C itu mampu membantu menghasilkan kolagen untuk mencegah keriput, mencerahkan wajah dan mempercepat proses penyembuhan luka. Sedangkan lemon yuzu Jepang, mampu mencegah penuaan dini karena mengandung antioksidan yang bisa melindungi sel-sel dari kerusakan.

Manfaat dari dua hero ingredients ini, membuat serum ini memiliki klaim mampu mencerahkan noda hitam pada penggunaan hari ketiga. Selain itu, serum ini mampu membuat wajah lebih cerah dan lebih halus. Menariknya, serum ini mengklaim cocok untuk semua jenis kulit karena sudah melewati tes dermatologi.

Garnier Vitamin C Booster Serum


Tekstur dan Kemasan Garnier Vitamin C Booster Serum


Serum yang dikeluarkan oleh perusahaan yang berasal dari Perancis ini, memiliki tekstur yang cair, sedikit kental, tapi runny saat dipakai di wajah. Meskipun sedikit kental, saat diaplikasikan ke wajah, serum ini cepat menyerap di kulit dan tidak meninggalkan jejak lengket.

Tekstur Garnier Vitamin C Booster Serum


Yang saya suka dari serum vitamin C ini adalah aromanya yang segar, mungkin aroma alami yang berasal dari lemon yuzu Jepang. Dan aroma ini enggak mudah menguap, terasa segar dan menenangkan otak sembari menunggu serumnya benar-benar terserap ke dalam lapisan kulit.

Serum dengan warna milky ini dikemas dalam botol kaca ukuran sedang, dengan jumlah serum sebanyak 30 ml. Botol kacanya dilapisi dengan label berbahan plastik berisi nama produk, jumlah ukuran serum, PAO, kode produksi dan expired date. Sedangkan detail produk, tertulis lengkap di kardus.

Garnier Vitamin C Booster Serum


Review Setelah Menggunakan Garnier Vitamin C Booster Serum


Sengaja saya menggunakan serum ini sampai satu botol penuh habis. Bukan tidak percaya serum Garnier bisa mencerahkan noda hitam dalam tiga hari, tapi saya sendiri ingin melihat hasilnya sesuai dengan perkiraan hasil bahan aktifnya. Penggunaan vitamin C sendiri baru bisa dilihat hasilnya setelah 3 minggu pemakaian.

Saya menggunakan serum ini sebanyak 3 tetes, pada pagi dan malam hari sebelum menggunakan pelembab dan sun screen. Seperti yang saya tulis di awal, serum ini mudah menyerap di kulit, tidak lengket, dan tidak meninggalkan bekas seperti kulit tertarik.

Garnier Vitamin C Booster Serum


Sayangnya, selain melembabkan kulit, saya tidak merasakan efek apa-apa, bahkan setelah 3 minggu pemakaian. Klaim produk yang menyatakan mampu mencerahkan wajah dan menyamarkan noda hitam itu, tidak memberikan efek apa-apa ke kulit wajah saya. Bahkan sampai produk hampir habis, tidak memberikan efek mencerahkan sama sekali.


Begitu review saya Garnier Vitamin C Booster Serum, yang bisa jadi hasilnya enggak sama di kulit kalian. Silakan mencoba ya!

Custom Post Signature

Custom Post  Signature